Semua Koleksi
Gotrade Indonesia 🇮🇩
Mulai dari sini 👋 - Mengenai Gotrade Indonesia
🇮🇩 Tanggal berapa saja yang perlu saya pertimbangkan saat memproses dividen?
🇮🇩 Tanggal berapa saja yang perlu saya pertimbangkan saat memproses dividen?
Silvya Dewi avatar
Ditulis oleh Silvya Dewi
Diperbarui lebih dari satu minggu yang lalu

Declaration date - Declaration date adalah tanggal perusahaan mengumumkan bahwa dividen akan dibayarkan dan rincian dari dividen tersebut (misalnya: nilai dividen, biasanya dalam sen per saham, dan kapan akan dibayarkan).

Ex-dividend date - tanggal ex-div, yaitu 2 hari sebelum tanggal pencatatan, adalah tanggal yang paling penting untuk diketahui investor dividen. Jika Anda membeli saham pada atau setelah tanggal ex-div, Anda tidak akan menerima dividen kuartal tersebut (walaupun Anda berhak atas dividen di masa mendatang, dengan asumsi Anda terus memegang saham tersebut). Investor yang membeli saham sebelum tanggal ex-div akan mendapat dividen kuartal tersebut. Penting untuk catat bahwa Anda harus sudah memegang saham tersebut, atau telah membeli saham tersebut, satu hari sebelum tanggal ex-dividend agar memenuhi syarat untuk menerima dividen.

Record date - tanggal pencatatan adalah tanggal dimana manajemen perusahaan melihat catatan pemegang saham untuk melihat siapa yang berhak menerima pembayaran dividen perusahaan di masa depan. Karena 2 hari setelah tanggal ex-div, ini akan mewakili semua pemegang saham yang akan menerima dividen. Mengapa tanggal rekaman 2 hari setelah tanggal ex-divididend? Karena dibutuhkan 3 hari untuk penyelesaian saham (tanggal perdagangan ditambah 2 hari), maka tanggal pencatatan akan menjadi daftar lengkap semua pemegang saham yang memenuhi syarat.

Payment date - tanggal pembayaran adalah tanggal di mana kas perusahaan benar-benar dibayarkan sebagai dividen. Ingat, karena Anda memiliki akun Gotrade, pembayaran dividen pertama-tama akan dikirim ke broker kliring yang kemudian akan memproses pembayaran dividen ke akun Anda. Harap dicatat proses ini mungkin akan memakan waktu 3 hingga 5 hari kerja, jadi Anda dapat memeriksa akun Anda setelah tanggal pembayaran dan bukan pada (atau sebelum) tanggal pembayaran.

Apakah pertanyaan Anda terjawab?